Logo Network
Network

Mengenal Jhony Saputra, Komisaris Utama di Usia 21 Tahun

Cahya Puteri Abdi Rabbi
.
Jum'at, 22 Juli 2022 | 15:41 WIB
Mengenal Jhony Saputra, Komisaris Utama di Usia 21 Tahun
Jhony Saputro, Komisaris utama PT Johnlin Agro Raya Tbk

JAKARTA, iNews.id - Jhony Saputra, menjadi sorotan publik setelah memegang posisi penting di perusahaan perkebunan kelapa sawit, PT Jhonlin Agro Raya Tbk (JARR). 

Pemuda berusia 21 tahun ini, mendapat kepercayaan menjabat 
komisaris utama di perusahaan tersebut. 

Jhony merupakan putra pengendali perusahaan, Samsudin Andi Arsyad yang dikenal dengan nama Haji Isam. Selain itu, dia juga keponakan Haji Sudirman selaku pemegang saham dan komisaris PT Eshan Agro Sentosa (EAS).

Sebagai komisaris utama PT Jhonlin Agro Raya Tbk, Jhony diketahui memiliki kekayaan melimpah. Alumnus SMA Al Azhar Jakarta ini, menjadi komisaris utama perseroan sejak 2022. 

Sebagaimana diketahui, Jhonlin Agro Raya akan melantai di bursa dengan menawarkan sebanyak 1,22 miliar saham atau 15,29 persen dari modal awal ditempatkan dan disetor perseroan. Dalam rencana IPO, JARR menawarkan harga Rp250 - Rp300 dan mengincar dana sebesar Rp366,88 miliar.

Selain itu, ini juga merupakan pemegang saham di beberapa perusahaan lainnya. Hal itu turut menjadi sumber kekayaan dirinya di usia yang masih muda saat ini.

Jhony merupakan pemegang saham di PT Surya Mega Adiperkasa sejak 2020, dan menjadi pemegang saham PT Citra Agro Raya sejak 2018. Dia juga menjadi pemegang saham PT Citra Agro Raya dan PT Araya Agro Lestari sejak 2017 hingga saat ini. 

Melalui instagram pribadinya, @jonisaputra09, Jhony kerap terlihat sering bepergian ke luar negeri bersama keluarganya. Dia juga memiliki hobi balapan dan memiliki sejumlah mobil mewah. 

Editor : Agus Ismanto

Follow Berita iNews Gresik di Google News

Bagikan Artikel Ini