get app
inews
Aa Read Next : Kawanan Pencuri Bobol Swalayan, Rusak CCTV dan Gondol Brankas

Viral, Pria dengan Santai Mencuri Laptop di Ruang Guru Sekolah

Rabu, 12 Oktober 2022 | 20:07 WIB
header img
Seorang pria dengan santainya mencuri laptop dan telepon genggam di ruang guru SDN di desa Mriyunan, kecamatan Sidayu, Kabupaten Gresik

GRESIK, iNews.id - Viral seorang pria mencuri satu unit laptop dan telepon genggam di ruang guru sekolah dasar negeri (SDN) 263 di desa Mriyunan, Kecamatan Sidayu, Kabupaten Gresik.  Dalam aksinya yang terekam CCTV, pria yang mengenakan topi dan membawa tas rangsel dengan santainya menjalankan aksinya.  

Video berdurasi selama 90 detik  viral dan menjadi perhatian warga Gresik, setelah seseorang mengunggahnya di media sosial. Dalam rekaman CCTV, tampak seorang pria memasuki ruang guru yang kondisinya sedang lengang, karena ditinggal mengajar di dalam kelas.

Pria yang diperkirakan berumur sekitar 30 tahun ini, kemudian mengambil laptop dan langsung memasukkanya ke dalam tas rangsel. Tidak berhenti sampai disitu, pelaku melanjutkan aksinya dengan mengambil satu unit telepon genggam di samping laptop. 

Usai melancarkan aksinya, pelaku dengan santainya pergi meninggalkan ruang guru. Bahkan, layaknya tamu sekolah, pelaku berjalan perlahan lahan dan tidak menimbulkan kecurigaan orang lain di sekitarnya. 

Sejumlah guru kemudian melaporkan peristiwa yang menimpanya ke Mapolsek Sidayu Gresik. Mereka membawa bukti pendukung berupa rekaman CCTV yang memlihatkan aksi seorang pria tidak dikenal mencuri di ruang guru.

Kasatreskri Polres Gresik, Iptu Wahyu Rizky Saputro, mengatakan pihaknya masih melakukan penyelidikan, mendalami  rekaman CCTV dan meminta keterangan sejumlah saksi di lokasi kejadian.
"Dari hasil analisan rekaman CCTV, pelaku beraksi seorang diri memanfaatkan situasi sekolah yang lengang karena ditinggal mengajar di dalam kelas," ujarnya, Rabu (12/10/2022).

Iptu Wahyu Rizky Saputra menambahkan, telah melakukan olah TKP dan telah menerjunkan sejumlah petugas untuk memburu pelaku," terangnya.  

Dari hasil rekaman CCTV, lanjutnya, modus pelaku berpura-pura menjadi tamu sekolah. Namun, saat kondisi lengang, pelaku langsung melancarkan aksinya. Karena itu, ia mengimbau masyarakat agar senantiasa meningkatkan kewaspadaan.

"Kami mengimbau semua masyarakat senantiasan meningkatkan kewaspadaan dan lebih berhati-hati agar terhindar dari tindak kejahatan," imbaunya. 

Menurutnya, masyarakat jangan lengah,karena tindak kejahatan bisa terjadi dimana saja. Kalau masyarakat mengetahui adanya indikasi tindak kejahatan, segera melapor ke pihak berwajib. "Karenanya, masyarakat harus bersama sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkunganya masing-masing," pungkasnya.
 

Editor : Agus Ismanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut