get app
inews
Aa Read Next : Beri Kenyamanan Pemudik, Satlantas Polres Gresik Sediakan Layanan Kesehatan dan Servis Motor Gratis

Bahaya! Ratusan Pemotor Nekad Melawan Arus di Kawasan Terminal Bunder Gresik

Selasa, 10 Oktober 2023 | 09:15 WIB
header img
Pemotor melawan arus di kawasan terminal Bunder Gresik

iNewsGresik.id - Berkendara melawan arah, sangatlah berbahaya. Tidak hanya mengancam keselamatan diri sendiri, tetapi juga membahayakan pengendara lain. 

Namun, pelanggaran disiplin lalu lintas masih kerap ditemui di antaranya di ruas jalan Doktor wahidin Sudirohusodo, tepatnya di sekitar terminal Bunder, Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik.

Sejumlah pengendara motor, nekad melawan arus terutama pada pagi dan sore hari, saat waktu berangkat dan pulang kerja. 

Praktek melawan arah di lokasi jalan ini, sangat beresiko terjadinya kecelakaan. Karena ruas jalan nasional ini, menjadi perlintasan kendaraan besar di antaranya truk gandeng, kontainer dengan kecepatan relatif tinggi.

Meskipun Satlantas Polres Gresik dan Dinas Perhubungan telah memasang Barrier berjejer agar tidak dilintasi, tetapi sejumlah pengendara motor nekad melintas mengabaikan keselamatanya.

Salah satu pengendara motor, Hakim mengatakan nekad melawan arus demi mempersingkat waktu dan menghindari kemacetan. Praktek melawan arus dilakukan, saat tidak ada petugas yang berjaga di lokasi kejadian. 

"Lumayan bisa mempersingkat waktu dan terhindar dari kemacetan panjang," ujarnya, Selasa (10/10/2023).

Pria pekerja Pabrik di kawasan Manyar ini, menambahkan jika tidak melawan arus, maka harus jalan memutar lebih jauh. "Terpenting selalu hati hati dan waspada agar terhindar dari kecelakaan," dalihnya.

Hal senada disampaikan pengendara motor yang lain, Noval (23) yang  sehari hari melintas di wilayah tersebut. Menurutnya, melawan arus memang berbahaya, terpenting selalu waspada agar terhindar dari kecelakaan. 

"Saya tahu ini berbahaya, tetapi tetapi selau waspada. Melawan arus dilakukan saat kondisi jalan sepi  dan tidak ada petugas di lokasi," ungkapnya.

Kepala Bidang (Kabid) Lalu Lintas Dinas Perhubungan Kabupaten Gresik, Achmad Suudin mengatakan, pihaknya telah berkoordinasi dengan Satlantas Polres Gresik untuk meminimalisir pelanggaran disiplin berlalu lintas.

"Praktek pelanggaran disiplin lalu lintas melawan arus terjadi, saat petugas sedang tidak berjaga di lokasi," ujarnya.

Dikatakanya, Pihaknya dan Satlantas Polres Gresik terus berupaya menekan pelanggaran, di antaranya memberikan sanksi Tilang untuk pengendara yang nekad melawan arah. "Kami terus gencarkan Tilang, untuk pengendara motor yang melawan arah," tegasnya.

Karena itu, lanjutnya, Dishub Gresik dan Satlantas Polres Gresik tengah melakukan kajian pemasangan Trifck Light di lokasi jalan tersebut. Selain untuk meminimalisir pelanggaran lalu lintas juga meminimalisir kecelakaan. 

"Jika pemasangan trifck light efektif mengurai kemacetan dan meminimalisir pelanggaran lalu lintas, maka akan dilanjutnya," terangnya.

Editor : Agus Ismanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut