get app
inews
Aa Read Next : Gagal Mendahului, Truk Tangki Pengangkut Air Tabrak Pengendara motor, 2 Orang Tewas di TKP

Kecelakaan Frontal, Tewaskan Pelajar asal Menganti Gresik

Jum'at, 04 Oktober 2024 | 17:29 WIB
header img
Polisi melakukan olah TKP di lokasi kejadian

iNewsGresik.id - Seorang pelajar, Ahmad Rivaldo ,15, warga Desa Mojotengah, Kecamatan Menganti, Kabupaten Gresik meningal dunia dalam musibah kecelakaan yang terjadi di ruas Jalan Raya Desa Kedamean, Kecamatan Kedamean, Kabupaten Gresik, Jumat (4/10).

Kecelakaan terjadi, saat korban membonceng sepeda motor Yamaha Mio J Nopol W 3780 MB yang dikendarai  Cevin Alvino Saputro (14) tetangga kampungnya terlibat kecelakaan dengan trailer Hino Nopol B 9073 TEI yang dikemudikan Joko Wira Wiranto (26), warrga Desa Sumberagung, Kecamatan Pancur, Kabupaten Rembang.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Gresik, Ipda Achmad Andri Aswoko mengatakan peristiwa kecelakaan terjadi, saat truk trailer Hino melaju dari arah selatan ke utara dengan kecepatan sedang. Sesampainya di lokasi kejadian, pengemudi truk trailer berusaha mendahului kendaraan truk di depannya. 

Saat mendahului, pengemudi truk mengambil haluan terlalu ke kanan melebihi marka as tengah.  Pada saat bersamaan, dari arah berlawanan melaju sepeda motor yang dikendarai korban. "Karena jaraknya terlalu dekat, maka kecelakaan tidak terhindarkan," ujarnya.

"Akibat kecelakaan, Ahmad Rivaldo meninggal dunia di lokasi kejadian. Sedangkan, pengendara motor Celvin Alvino Saputra mengalami luka-luka di bagian Wajah dan tangan kanan," ujarnya. 

Aswoko, menambahkan hingga kini, pihaknya masih melakukan pemeriksaan saksi dan juga melakukan penyelidikan. Selain ada korban jiwa kecelakaan tersebut juga mengakibatkan kerugian materil Rp 500.000. 

Ipda Achmad Andri Aswoko, mengimbau para pengendara untuk selalu berhati-hati dan memperhatikan aturan lalu lintas, terutama saat ingin mendahului kendaraan lain. Ia menekankan pentingnya menjaga jarak aman dan tidak melebihi marka jalan untuk menghindari kecelakaan seperti yang terjadi di Desa Kedamean. 

"Kami meminta agar para pengendara sepeda motor selalu menggunakan helm dan perlengkapan keselamatan lainnya demi meminimalisir risiko cedera atau kematian dalam kecelakaan,"pungkasnya.
 

Editor : Agus Ismanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut