get app
inews
Aa Read Next : Timnas Indonesia Waspadai 3 Pemain Timnas Korea Selatan U-23, Seorang Pemain Skor Sementara

Inilah Sosok Pegawai Negeri Terkaya di Indonesia

Senin, 23 Mei 2022 | 19:19 WIB
header img
Kepala SMK Negeri 5 Kota Tangeran Nurhali dinyatakan jadi ASN terkaya di Indonesia.

JAKARTA, iNews.id – Tidak selamanya kekayaan pegawai negeri alias aparatur sipil negara (ASN) dicurigai. Di Tangeran, Propinsi Banten ada seorang pegawai negeri masuk daftar terkaya di Indonesia.

Bahkan, dia bukan pejabat di lingkungan pemerintah daerah maupun provinsi. Dia hanya seorang Kepala SMKN 5 Kota Tangerang. Namanya adalah Nurhali. 

Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) tahun 2021, ia tercatat memiliki harta sebesar Rp1,6 triliun. Wajar dia didapuk menjadi PNS terkaya di Indonesia.

Berkat kekayaannya tersebut, Nurhali kini masuk dalam jajaran 10 pejabat terkaya di Indonesia. Meskipun sempat menjadi sorotan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Nurhali terbukti tidak menyelewengkan uang negara untuk memperkaya diri.

Lantas, dari mana harta kekayaan Nurhali berasal? Harta kekayaan Nurhali diketahui berasal dari warisan tanah dan bangunan yang diberikan oleh orang tua istrinya. 

Ia dan istrinya menerima 5 bidang tanah yang sangat luas dan tersebar di wilayah Jakarta dan Tangerang dengan satu bidang tanah disertai bangunan. Nurhali secara terperinci juga rutin melaporkan harta kekayaannya kepada LHKPN setiap tahunnya.

Berdasarkan LHKPN tahun 2021, berikut ini adalah daftar kekayaan Nurhali yang jumlahnya sangat fantastis. 

1.Tanah dan Bangunan seluas 672 m2/589 m2 di Kota Tangerang Rp250 juta (warisan). 

2. Tanah seluas 2.500 m2 di Kab/Kota Tangerang Rp500 juta (hasil sendiri). 

3. Tanah seluas 4.400 m2 di Kab/Kota Tangerang Rp600 juta (warisan). 

4. Tanah seluas 80.000 m2 di Kota Jakarta Utara Rp1,6 triliun (warisan). 

5. Tanah seluas 150 m2 di Kab/Kota Tangerang Rp2.000.000 (hasil sendiri). 

6. Mobil Pajero Dakar tahun 2015  Rp350.000.000 (Hasil Sendiri). 

7. Mobil Honda Jazz tahun 2011  Rp200.000.000 (Hasil Sendiri). 

8. Motor Honda NF 125TR tahun 2008 Rp8.000.000 (Hasil Sendiri) 

9. Harta bergerak lainnya sebesar Rp74.000.000. 

10. Kas dan setara kas sebesar Rp4.500.000.  

11. Harta lainnya senilai Rp30.000.000. 

 

Editor : Ashadi Ikhsan

Follow Berita iNews Gresik di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut