Harga Gabah Tembus Rp6.500, Petani Morobakung Rayakan Panen Melimpah

MANYAR, iNewsGresik.id – Kebahagiaan tengah dirasakan para petani di Desa Morobakung, Kecamatan Manyar, Kabupaten Gresik. Pasalnya, musim panen kali ini mereka berhasil menjual gabah dengan harga tinggi, yakni Rp6.500 per kilogram, sekaligus meraih hasil panen yang melimpah.
Keberhasilan ini tidak lepas dari peran aktif Pemerintah Desa (Pemdes) Morobakung, yang memberikan pendampingan intensif kepada petani.
Bersama anggota Polsek dan Koramil Manyar serta DPD Tani Merdeka Indonesia Kabupaten Gresik, Pemdes Morobakung mendukung penuh para petani dalam proses produksi hingga pemasaran hasil panen.
Ketua Gapoktan Desa Morobakung, Muhammad Ifrosin, mengungkapkan rasa syukur atas capaian panen tahun ini. Ia berharap keberhasilan ini bisa terus ditingkatkan dengan adanya tambahan bantuan alat pertanian modern, seperti mesin tanam padi dan combi (combine harvester).
"Ini semua agar ke depan biaya produksi bisa ditekan sehingga keuntungan petani semakin meningkat," kata Ifrosin, didampingi Saifuddin, Senin (28/4)
Sementara itu, Kepala Desa Morobakung, Muhammad Askur Farid, menegaskan komitmen pemerintah desa dalam mendukung ketahanan pangan nasional dan meningkatkan kesejahteraan petani.
"Kami terus berupaya mendorong program-program yang membantu petani agar lebih produktif dan sejahtera. Mudah-mudahan program baik ini bisa terus berlanjut," ujar Askur Farid.
Dengan harga gabah yang menguntungkan dan hasil panen yang berlimpah, semangat para petani Morobakung untuk terus berproduksi semakin tinggi.
"Harapannya, Desa Morobakung bisa menjadi salah satu contoh sukses dalam program ketahanan pangan nasional, " pungkas Askur Farid.
Editor : Agus Ismanto