get app
inews
Aa
Read Next : Sang Maestro Pantomim Septian Dwi Cahyo Tampil Memukau di SMA NU 1 Gresik

Sang Maestro Pantomim Indonesia Septian Dwi Cahyo Tampilkan Kepiawainya di SMA NU 1 Gresik

Kamis, 29 September 2022 | 20:47 WIB
header img
Sang Maestro Pantomim Septian Dwi Cahyo akan menampilkan kepiawaianya di SMANUSA Gresik di pentas pantomim bertajuk “JUANG” .

GRESIK, iNews.id - Jelang pentas pantomim di SMA NU 1 (SMANUSA) Gresik, Sang maestro Pantomim Indonesia Septian Dwi Cahyo berbagi pengalaman dalam gelaran Talk Show dan Jumpa Fans di Aula SMANUSA, Kamis (29/9/ 2022.

Pentas pantomim dan lokakarya bertajuk “JUANG” dalam rangka agenda Djava Tour Mimieini menampilkan sang Maestro pantomim Septian Dwi Cahyo selama dua hari, yakni pada tanggal 1 dan 2  Oktober di Aula SMANUSA Gresik.

Ketua pelaksana, M Rizqi Aziz mengatakan,  kegiatan ini merupakan pra acara pagelaran pantomim dan lokakarya yang akan dilaksanakan pada hari Sabtu dan Minggu 1-2 Oktober 2022.

”Tujuan Talk Show dan Jumpa Fans, kami mengajak kawan kawan mengenal lebih dekat sosok sang maestro Septian Dwi Cahyo dan memperkenalkan kesenian gerak tubuh dan ekspresi wajah," ujarnya. 

M Rizqi Aziz, menambahkan, panitia mohon doa dan dukungan semua pihak, teman sekolah, guru dan juga pecinta seni di Gresikdemi suksesnya penyelenggaran acara ini. 

"Saya mewakili panitia memohon dukungan kawan kawan, demi suksesnya kegiatan pentas seni pantomim ini,"harap putra dari Ibu Efvi Catur Sukmawat.

Sang maestro Septian Dwi Cahyo,  dalam talk shownya menyampaikan apresiasi luar biasa kepada keluarga besar SMANUSA Gresik, khusunya Teater NUSA yang telah memberikan kesempatan menggelar pertujukan dan lokakarya pantomim. 

"Sambutan yang luar biasa. Saya sudah lama mendengar eksistensi SMANUSA dengan Teater NUSA, karena memiliki prestasinya sudah tidak perlu diragukan lagi," ujarnya.

Artis sekaligus tokoh pantomim Indonesia ini berpesan agar siswa - siswi SMANUSA lebih giat berlatih dan terus semangat, baik di dunia seni maupun akademik. 

"Saya bisa seperti sekarang ini, melalui proses panjang. Karena, sukses membutuhkan kerja keras, fokus, dam ketekunan,"ungkapnya.

lebih jauh, sosok artis yang menekuni dunia tari dan pantomim sejak kecil ini mengajak warga Gresik ramai ramai menyaksikan gelaran pentas pantomim di SMANUSA Gresik pada hari Sabtu dan Minggu 1-2 Oktober 2022.

“Ayok arek-arek Gresik hadir dan jangan lewatkan  Pentas Pantomim dan lokakarya di Aula SMANUSA Gresik," pintanya. 
 
Sebelum mengakhiri Talk Show, Sang maestro Septian Dwi Cahyo menampilkan cuplikan pantomim berkolaborasi dengan akustik band SMANUSA . Atrasksi ini, mendapatkan sambutan tepuk sorai dan yel yel seluruh warga SMANUSA.

Kepala SMANUSA Gresik, Agus Syamsudin, mengatakan, kegiatan bertajuk “ JUANG “ merupakan bentuk ikhtiar SMANUSA dalam meningkatkan kualitas pembelajaran. Karena itu, mengajak siswa maksimalkan belajar dari Mas Septian yang merupakan Maestro seniman Patomim. 

“Saya harap semua siswa berbondong – bondong hadir dengan mengajak temannya dari sekolah lain atau keluarganya untuk melihat pertunjukan Mas Septian. ”ujarnya.

Diketahui, pengalaman Septian di dunia pertunjukan Indonesia tidak pelru diragukan lagi. Selain Maestro di bidang pantomim, Septian juga sukses menjadi sutradara dalam acara televisi bertajuk senetron komedi"Spontan Uhuy”. 

Saat acara pentas Pantonim dan Lokakarya paniti menyediakan tiket masuk bagi penonton. Untuk pelajar harga tiket pare sale sebesar Rp 25.000. Tiket untuk umum Rp 50.000 dan OTS seharga Rp 75.000. 

Sedangkan, pada acara lokakarya di hari Minggu, panitia menyediakan tiket pelajar seharga Rp 75.000. Untuk umum Rp 100.000 serta OTS Rp 150.000. 

Dari tiket yang tersedia, khusus untuk internal SMANUSA sudah sold out. Untuk pelajar dan umum telah terjual 50 %. Peminat dari pantonim ini, tidak hanya dari Gresik tapi juga ada yang dari Jombang, Bojonegoro, Lamongan, Surabaya dan Sidoarjo.

Editor : Agus Ismanto

Follow Berita iNews Gresik di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut