Pemkab Gresik Tambah Route Perjalanan Mudik Gratis. Simak Cara Daftar, Route dan Syaratnya!

Agus Ismanto
Sebanyak 600 warga mendaftar di hari pertama pendaftaran mudik gratis

GRESIK, iNews.id - Kabar gembira bagi Anda yang ingin mudik gratis Lebaran 2023 ini. Karena Pemkab Gresik kembali menyelenggarakan mudik gratis dengan bus selama periode Lebaran 2023.

Berbeda dengan sebelumnya, pada tahun ini Bupati Gresik, Fandi Akhmad Yani menambah rute perjalanan mudik gratis. Penambahan rute tersebut bagi warga yang menuju Madura mulai dari Kabupaten Bangkalan hingga Kabupaten Sumenep.

"Alhamdulillah ada penambahan rute tahun ini. Kita layani masyarakat yang mudik menuju Bangkalan hingga Sumenep," kata Gus Yani saat meninjau pendaftaran mudik gratis, Senin (3/4/2023).

Pendaftaran Mudik gratis di hari pertama mendapatkan sambutan antusias warga. Demi mendapatkan tiket mudik gratis, warga sejak pagi telah mengantri di Kantor Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Gresik. Hingga pukul 14.00 siang, tercatat sebanyak 600 calon pemudik telah mendaftar. 

"Syaratnya cukup menunjukka Kartu Keluarga (KK) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP), masyarakat sudah bisa mendaftarkan diri untuk menikmati mudik secara gratis," tegasnya. 

Gus Yani mengungkapkan momen mudik kali ini merupakan penawar rindu yang mahal harganya. Karena tahun lalu masih ada larangan mudik akibat pandemi Covid-19.

"Kami turut bahagia melihat masyarakat dapat merasakan mudik dan menikmati masa lebaran bersama keluarga. InshaAllah di tahun mendatang bisa terselenggara lagi seperti harapan masyarakat," paparnya. 

Salah satu calon Pemudik, Bety Ratnasari (30), mengatakan bersyukur mendapatkan fasilitas mudik gratis dari Pemkab Gresik. Layanan Mudik gratis ini sangat membantu warga agar lebih tenang dan nyaman selama perjanalan menuju kampung halaman.

"Terima kasih Pemkab Gresik sudah menyediakan fasilitas mudik gratis. Saya sangat terbantu, lebi efisien dan nyaman dalam perjalanan pulang kampung" ujar wanita asal Trenggalek yang bekerja di Gresik. 

Senada disampaikan Ririn Novitasari (34), seorang pekerja pabrik asal Bojonegoro. "Lebih nyaman Naik bus mudik gratis dibandingkan naik motor. Terima kasih pak Bupati sudah dikasih pelayanan mudik gratis. Mudah-mudahan tahun depan ada lagi," ujar ibu 1 anak ini. 

Editor : Agus Ismanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network