GRESIK, iNewsGresik.id – Suasana toleransi dan kepedulian antarumat beragama kembali terlihat di Gresik. Pengurus dan jemaat Gereja Bethel Indonesia (GBI) Rock Gresik menggelar aksi sosial dengan membagikan takjil gratis kepada para pengendara dan warga yang melintas di depan gereja, Jalan Panglima Sudirman, Kecamatan Gresik, Selasa (5/3).
Sebanyak 300 paket takjil dibagikan dalam kegiatan bertajuk Gebrakan (Gerakan Berbagi Berkat Kasih Tuhan).
Pendeta GBI Rock Gresik, Pdt. Yeremia Mulia Halim, menyampaikan bahwa aksi ini merupakan bentuk solidaritas dan kepedulian jemaat terhadap saudara-saudara Muslim yang menjalankan ibadah puasa Ramadan.
"Kami ingin berbagi kebahagiaan di bulan suci ini. Ini adalah momen untuk mempererat persaudaraan dan menunjukkan bahwa keberagaman adalah anugerah yang harus dijaga," ujar Pdt. Halim.
Tidak hanya orang dewasa, anak-anak jemaat gereja juga turut serta dalam kegiatan ini. Dengan penuh semangat, mereka membagikan aneka makanan dan minuman kepada para pengguna jalan.
Menurut Pdt. Halim, kegiatan berbagi takjil ini sudah berlangsung selama tiga tahun berturut-turut dan diharapkan dapat terus berjalan di tahun-tahun mendatang. Selain aksi berbagi, GBI Rock Gresik juga aktif menggelar berbagai kegiatan sosial lainnya untuk membantu masyarakat sekitar.
"Kami ingin terus berkontribusi bagi masyarakat dan menjaga keharmonisan antarumat beragama. Semoga semangat kebersamaan ini dapat terus tumbuh dan memberikan dampak positif bagi lingkungan sekitar," pungkasnya.
Aksi ini mendapat apresiasi dari warga setempat. Mereka menilai kegiatan ini sebagai wujud nyata toleransi dan kebersamaan yang harus terus dijaga di tengah keberagaman masyarakat Indonesia
Editor : Agus Ismanto
Artikel Terkait