Kronologi Kecelakaan yang Menewaskan: Lansia Pengendara Sepeda Ontel di Manyar

Agis
Polosi memgevakuasi korban ke rumah sakit ( FOTO : iNrewsGresik)

MANYAR, iNewsGresik.id – Kecelakaan tragis terjadi di Jalan Raya Sukomulyo, Kecamatan Manyar, Kabupaten Gresik, pada Minggu (9/3/2025) sekitar pukul 07.30 WIB. Kejadian ini mengakibatkan seorang lansia,
pengendara sepeda ontel, Shohibul Ilmi (69), warga Sukomulyo, Kecamatan Manyar, Gresik.meninggal dunia di lokasi kejadian.

Berdasarkan keterangan saksi, korban melaju dari arah timur ke barat dengan mengayuh sepeda ontelnya. Namun, korban diduga karena mengalami gangguan kesehatan, sehinggs korban kehilangan keseimbangan dan terjatuh ke jalan.

Nahas, di saat bersamaan, tepat di belakangbya melaju  truk gandeng bernomor polisi L 9730 UK yang dikemudikan oleh Nawawi (60), warga Kediri. Akibatnya, korban yang jatuh tidak dapat menghindar dan mengalami luka serius hingga meninggal dunia di tempat.

Kapolsek Manyar, AKP Dante Anan Irwanto menyampaikan petugas kepolisian Polsek Manyar yang menerima laporan segera melakukan olah TKP., mengevakuasi kendaraan, dan membawa jenazah korban ke rumah sakit.

Hingga saat ini, Kepolisian masih melakukan penyelidikan untuk memastikan penyebab pasti kecelakaan. "Dari hasil pemeriksaan sementraa, korban diduga mengalami gangguan kesehatan saat berkendara, yang menyebabkan ia jatuh sendiri dan tertabrak kendaraan lain," ungkap Kapolsek Manyar.

Peristiwa ini menjadi pengingat bagi para pengguna jalan, terutama pengendara sepeda dan kendaraan tidak bermotor, agar selalu memastikan kondisi fisik dalam keadaan sehat sebelum bepergian demi menghindari risiko kecelakaan di jalan raya.

Editor : Agus Ismanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network