KEBOMAS, iNewsGresik.id - Persiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gresik 2024 semakin intensif. Untuk memastikan logistik pemilu siap tepat waktu, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Gresik mengerahkan 240 petugas untuk melakukan sortir dan pelipatan surat suara. Kegiatan ini berlangsung di gudang KPU Gresik dan agar seluruh surat suara siap digunakan pada hari pemungutan suara.
Ketua KPU Gresik, Akhmad Taufik, menjelaskan bahwa tahapan sortir dan pelipatan ini sangat penting dalam persiapan pemilu.
"Proses sortir dan pelipatan surat suara kami mulai dengan melibatkan 240 petugas. Mereka bertugas mempersiapkan hampir satu juta surat suara yang akan didistribusikan ke seluruh wilayah Gresik, termasuk Pulau Bawean yang akan menjadi prioritas dalam distribusi logistik," ujar Taufik, Senin (28/10/2024).
Ia mengungkapkan total sebanyak 998.967 surat suara disiapkan untuk menjangkau seluruh pemilih. Ia menekankan bahwa ketelitian dan keamanan dalam proses ini sangat dijaga untuk menghindari kekeliruan yang bisa menghambat kelancaran pemilu.
"Kesiapan logistik yang rapi dan terencana adalah aspek krusial agar Pilkada berjalan lancar dan tertib," lanjutnya.
KPU Gresik, lanjutnya sudah menerima seluruh logistik Pilkada dan merencanakan distribusi mulai pertengahan November. Distribusi logistik ini dimulai dari KPU ke Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), berlanjut ke Panitia Pemungutan Suara (PPS), dan akan berakhir di Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada 26 November 2024.
"Khusus wilayah Bawean, logistik akan didistribusikan lebih awal untuk memastikan tiba tepat waktu, " tandasnya.
Selain itu, pengamanan dari TNI dan Polri disiapkan untuk memastikan setiap tahapan pemilu berlangsung aman. "Kami mengajak seluruh elemen masyarakat berpartisipasi aktif dalam menjaga ketertiban dan kelancaran Pilkada Gresik 2024," pungkas Taufik
Editor : Agus Ismanto
Artikel Terkait