KEBOMAS, iNewsGresik.id – Kejaksaan Negeri (Kejari) Gresik menjalin sinergi dengan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarla) Kabupaten Gresik dalam upaya penanganan dan pencegahan kebakaran. Kerja sama ini ditandai dengan pelaksanaan kegiatan sosialisasi dan simulasi penanggulangan kebakaran, Rabu (14/11/2024).
Acara yang berlangsung di gedung Kejari Gresik ini diikuti seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Kabupaten Gresik, petugas Satpol PP, relawan Tagana dan jajaran Kejari Gresik.
Dalam simulasi, peserta dilatih cara menggunakan alat pemadam api ringan (APAR) dan karung basah untuk memadamkan api.
Peserta juga diberi pelatihan menangani hewan liar seperti ular yang kerap muncul dalam situasi kebakaran.
Bahkan peserta mendaoatkan kesempatan mempraktikkan langsung teknik menangkap menggunakan peralatan yang mudah ditemukan di rumah, seperti tongkat sapu atau tongkat pembersih lantai.
Kepala Kejari Gresik, Nana Riana, menegaskan pentingnya kolaborasi antara berbagai instansi dalam mencegah dan menanggulangi kebakaran.
“Sinergi ini bertujuan untuk menjaga keselamatan bersama. Dengan edukasi dan simulasi seperti ini, kita dapat meningkatkan kesiapsiagaan seluruh pihak dalam menghadapi situasi darurat,” ujarnya.
Nana Riana mengimbau seluruh instansi dan masyarakat untuk senantiasa meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi kebakaran.
“Kami mengimbau seluruh instansi untuk memastikan lingkungan kerja aman dari potensi kebakaran. Langkah pencegahan lebih baik daripada penanganan saat kebakaran sudah terjadi,” ujarnya.
Kepala Dinas Damkarla Gresik, Suyono, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan langkah strategis untuk memperkuat pemahaman teknis di lapangan.
“Kebakaran bisa terjadi kapan saja. Dengan pelatihan ini, peserta dibekali pengetahuan dan keterampilan yang tepat dalam pencegahan dan penanganan kebakaran,” jelasnya.
Suyono menambahkan bahwa sosialisasi semacam ini akan terus digalakkan di berbagai instansi dan lingkungan masyarakat sebagai bagian dari upaya preventif.
"Sinergi antara Kejari Gresik dan Damkarla, diharapkan dapat tercipta lingkungan kerja dan masyarakat yang lebih aman serta mampu menghadapi ancaman kebakaran secara terpadu dan efektif, " pungkas Suyono.
Editor : Agus Ismanto
Artikel Terkait