Rem Blong, 3 Unit Kendaraan Terlibat Kecelakaan Beruntun di Ruas PanturanBunga Gresik

Agis
Polisi mengevakuasi kendaraan terlibat kecelakaan

iNewsGresik.id - Rem blong menyebabkan kecelakaan beruntun melibatkan 3 unit kendaraan di ruas jalur Pantura Deandles, desa Bunga, kecamatan Bunga, Kabupaten Gresik,  Selasa (19/8). 

Tiga unit kendaraan yang terlibat kevepakaan yakni Dump Truck No. Pol. L 9961 UB yang dikemudikan Akhmad Basuko (34), warga Kec.amatanKertosono Kabupatan Nganjuk. 


Honda BRV No. Pol. L 1136 YFnyang dikemudikan Abdul Wahib (38), warga Kec.amatan Sidayu, Kabupaten  Gresik dan kend.araan truck Tangki No. Pol. W 9210 UF, yang diemudikan Abdul Mujib Sholeh (33), warga kevamatan Bungah Kabupaten Gresik. 


Kanit Gakkum Satlantas Polres Gresik Ipda Aswoko mengatakan kecelakaan terjadi, sekitar pukul  14.30 WIB.
Saat itu, kendaran dump truk bermuatan material galian yang dikemudikan Akhmad Basuki ,34, sedang melaju dari arah utara ke selatan. 

Sesampainya di lokasi kejadian,  truk mengalami rem blong, hingga menabrak mobil Honda BRV Nopol L 1136 YF yang parkir di sebelah kiri jalan.

Usai menabrak Honda BRV,  truk nyelonong hingga menabrak kendaraan Truk tangki Nopol W 9210 UF yang melaju dari arah berlawanan. 

"Akibat kecelakaan, pengemudi truk tangki Abd, Mujib Sholeh menderita luka luka dan harus dilarikan ke rumah sakit " Ujarnya. 

Aswoko menambahkan kecelakaan diduga akibat truk mengalami rem blong, sehingga pengemudi tidak bisa mengendalikan laju kendaraannya.

"Semua kendaraan yang terlibat kecelakaan sudah kami amankan. Pihak kami juga masih melakukan penyelidikan dan memeriksa saksi. Kecelakaan teresbut juga ada kerugian materil sebesar Rp. 50.000.000," pungkasnya, "pungkasnya.

Editor : Agus Ismanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network