CERME, iNewsGresik.id – Sebagai upaya mencegah gangguan keamanan dan ketertiba, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Gresik memindahkan sebanyak 26 warga binaan ke beberapa Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) lain. Pemindahan ini dilakukan sebagai respons terhadap kondisi overkapasitas yang terjadi di Rutan Gresik, yang berpotensi memicu ketegangan dan gangguan di dalam lingkungan penahanan.
Kepala Rutan Kelas IIB Gresik, Yuliawan Dwi Nugroho, menyatakan bahwa pemindahan ini dilakukan dengan rincian: 10 warga binaan dipindahkan ke Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan, 8 warga binaan ke Lapas Kelas IIA Pamekasan, 3 warga binaan ke Lapas Pemuda Kelas IIA Madiun, dan 5 warga binaan ke Lapas Kelas I Madiun.
“Proses pemindahan dilakukan dengan pengamanan ketat untuk memastikan kelancaran dan keselamatan selama perjalanan hingga tiba di tempat tujuan,” ujarnya, Selasa (3/12).
Langkah ini merupakan respons terhadap arahan Menteri Hukum dan HAM yang menginstruksikan pemindahan warga binaan berisiko tinggi ke fasilitas dengan tingkat keamanan yang lebih baik.
Yuliawan menambahkan bahwa kebijakan ini tidak hanya untuk mengurangi overkapasitas tetapi juga menjaga stabilitas keamanan di lingkungan pemasyarakatan.
“Upaya ini bertujuan untuk menciptakan sistem pemasyarakatan yang lebih tertib, aman, dan terkendali,” jelasnya.
Selain pemindahan, Rutan Kelas IIB Gresik juga terus melakukan evaluasi dan pembenahan internal, termasuk peningkatan fasilitas, pembinaan warga binaan, serta penguatan koordinasi dengan aparat penegak hukum dan instansi terkait.
“Dengan pendekatan menyeluruh, kami berharap masalah overkapasitas dapat diatasi secara berkelanjutan,” tuturnya.
Yuliawan juga menegaskan bahwa pihaknya berkomitmen penuh untuk mendukung kebijakan pemerintah. Penindakan terhadap pelanggaran tata tertib di dalam rutan terus dilakukan untuk menciptakan lingkungan yang kondusif.
“Kolaborasi yang baik antara Rutan Gresik dan aparat penegak hukum menjadi kunci menciptakan sistem pemasyarakatan yang efisien dan humanis,” pungkasnya
Editor : Agus Ismanto
Artikel Terkait